Jumat, 22 Juni 2012

PENTINGNYA menjaga keamanan motor


Pencurian motor semakin marak saat ini. Parkir sebentar aja tau-tau motor sudah hilang entah kemana. Apalagi motor-motor keluaran baru, biasanya jadi inceran para curanmor sekalipun sudah ada penutup kunci kontak bermagnet. Oleh karna itu bro dan sis yang ingin motornya aman, sebaiknya menambahkan pengaman yang lebih baik lagi.
Mr. Montir Cirebon memiliki beberapa alternative pengaman motor yang bisa diaplikasikan oleh bro dan sis.
  1. Alarm Remote Control
Alarm tipe ini menggunakan ballast khusus dan remote dengan frekuensi tertentu untuk diaplikasikan ke motor. Karena bentuknya yang simple serta pengoperasian yang mudah, banyak pengguna motor yang menggunakannya. Alarm ini mempunyai beragam fungsi seperti menghidupkan dan mematikan mesin jarak jauh, mencari lokasi motor di parkiran, dan lain-lain. Hanya saja untuk mengaplikasikan alarm ini kondisi accu motor harus dalam keadaan baik, karena alarm ini mendapatkan suplai energy dari aki. Kelemahan alarm ini hanya pada air. Jadi ballast harus terlindungi, dan jika mencuci motor agar menghindari bagian yang menjadi letak ballast.
  1. Alarm Manual
Alarm ini adalah alarm buatan/custom dengan beberapa modifikasi kecil motor dapat dipasangi alarm, hanya saja untuk mengaktifkannya dilakukan secara manual. Misalnya menggunakan saklan yang letaknya hanya diketahui oleh pemilik motor. Pada saat alarm diaktifkan, jika pencuri membuka paksa kunci kontak maka alarm akan aktif dan mengeluarkan suara, namun mesin tidak bisa dihidupkan. Alarm sistem ini pun menggunakan accu sebagai sumber tenaga. Jadi accu harus dalam kondisi baik.

  1. Sistem PIN
Pengaman sistem PIN juga pengaman manual yang dibuat untuk mencegah pencurian kendaraan bermotor. Pengaman sistem ini terdiri dari beberapa tombol dimana untuk mengaktifkan atau menghidupkan motor harus menekan beberapa kombinasi tombol yang hanya diketahui pemilik motor. Ada jutaan kombinasi yang harus dipecahkan oleh orang yang bukan pemilik. Jadi walaupun pencuri dapat menemukan letak tombol tersebut maka ia pun harus memecahkan sistem kombinasi yang ada, yang tentunya juga memakan banyak watu. Untuk mengaktifkan sistem pengaman ini hanya perlu menekan kembali tombol-tombol tersebut. Bebeda dengan sistem sebelumnya, sistem pengaman ini tida mengeluarkan suara pada saat terjadi usaha pencurian motor. Jadi sistem pengaman ini tidak tergantung pada kondisi accu motor. Memang untuk mengaktifkan sistem pengaman ini memerlukan waktu. Namun untuk mencegah pencurian kendaraan bermotor, hal ini tidaklah merugikan.


Demikain, semoga berguna buat para motorist yang ingin motornya aman!
Salam



Aris – Montir MMCirebon
(info kunjungi bengkel kami di jl. Tentara Pelajar No. 12B/14 Cirebon  Telp. 0231-232820 / pin 21DDD11C)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar